Abu Vulkanik Tak Hambat Penerbangan
radartvnews.com- Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) kelas 1 Radin Inten 2 Provinsi Lampung menginformasikan, gelombang tinggi akan terus terjadi hingga maret 2019 dipesisir laut Lampung. Gelombang tinggi berkisar antara 1,25 meter hingga 2,5 meter disertai angin kencang. BMKG juga menyebutkan aktifitas vulkanik gunung anak krakatau hingga kini masih terus terjadi. Meski sempat menyeburkan abu vulakanik hingga mencapai 2000 meter dari puncak gunung yang bergerak kearah timur laut dengan kecepatan 10 knot pada kamis lalu, namun hal tersebut belum menganggu aktivitas penerbangan di Bandara Radin Inten 2 Lampung. “gelombang tinggi sampai saat ini setiap musim barat relatif gelombang tinggi sampai bulan maret, arah angin diatas di ketinggian masih relatif aman sehingga belum mengganggu penerbangan Cuma da pengalihan rute,” kata Agus. Selain itu BMKG juga menyampaikan saat ini BMKG Lampung baru memiliki dua alat pemantau gempa, diperairan lampung selatan dan tanggamus. Kedua alat masih berpungsi dengan baik dan diklaim mampu mewakili serta mendeteksi terjadinya tsunami.(kuh/san)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: