asn

Seragam Bekas Jadi Alternatif Keluarga Kurang Mampu

Seragam Bekas Jadi Alternatif Keluarga Kurang Mampu

radartvnews.com – Kebutuhan baju seragam tahun ajaran baru ternyata masih membawa berkah bagi pedagang baju bekas di pasar loak pasar bawah, Tanjung Karang Pusat Bandar Lampung. Seragam sekolah bekas ini menjadi alternatif bagi orang tua murid, terutama dari keluarga kurang mampu. Dewi, warga Raja Basa Bandar Lampung ini, setiap tahun selalu membeli seragam sekolah untuk anaknya. Meskipun bukan baju baru, namun yang terpenting baginya seragam sekolah masih bagus dan layak untuk digunakan untuk anaknya sekolah. Dewi yang keseharinnya sebagai pekerja rumah tangga ini mengaku tak mampu membeli seragam sekolah baru, untuk ketiga anaknya yang masih duduk di bangku sekolah dasar dan menengah pertama. (liz/bow)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: