Kemenag Lampung Data 17 Aliran Sesat Yang Harus di Waspadai

Kemenag Lampung Data 17 Aliran Sesat Yang Harus di Waspadai

radartvnews.com - Sebanyak tujuh belas aliran sesat dan diwaspadai serta agama baru ada di provinsi Lampung. Minggu ini kementerian agama provinsi Lampung merinci belasan aliran sesat tersebut dan agama baru berpusat dikabupaten Lampung Timur, kota Bandar Lampung  dan Pesawaran. Tiga aliran yang telah dinyatakan sesat dan diwaspadai ada dikota bandar lampung yakni: komunitas millah ibrahim, gafatar, amanah keagungan ilahi, satu aliran sesat dikabupaten pesawaran, aliran ahmadiyah dan terdapat 12 aliran sesat dan dalam status diwaspadai berpusat dikabupaten lampung timur. Syi'ah, baha'i, islam study, khilafatul muslimin, salafi radikal, purbo khayun, pendidikan kerohanian luhur, bumiantoro, sapto darmo, paguyuban pendidikan ilmu kerohanian, aliran eyang sungkono, parikesit, majelis tafsir alqur'an, dan satu aliran sesat murtadho yang berpusat di seputih surabaya. Kepala bidang penerangan agama islam Kementerian Agama Provinsi Lampung Zamaludin mengatakan bersama Majelis Ulama Indonesia  pihaknya telah melakukan penyuluhan khusus kepada para penganut aliran sesat tersebut  yang kini telah menyebar keberbagai daerah Lampung Utara Lampung Barat Lampung Tengah dan Pesawaran. Belasan aliran sesat dan diwaspadai tersebut  menjadi deretan panjang kementerian agama untuk melakukan upaya-upaya pendampingan  dan pencegahan agar tidak terjadi tindak kekerasan . (masrltv)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: