Presiden Jokowi Usul Lampung Jadi Kota Nanas atau Pisang, Kamu Pilih yang Mana?

Presiden Jokowi Usul Lampung Jadi Kota Nanas atau Pisang, Kamu Pilih yang Mana?

IDENTITAS KOTA : Presiden Jokowi saat membuka Munas Luar Biasa Apeksi Tahun 2023, di Bogor. -sekretariat presiden-

RADARTV – Setiap kota di Indonesia diharapkan mampu memiliki identitas dengan memunculkan karakter masing – masing. Penegasan ini disampaikan Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat membuka Munas Luar Biasa Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (Apeksi) 2023, di Puri Begawan, Bogor, Jawa Barat, Jumat 15 Desember 2023 pagi. 

Jokowi meminta setiap kota memunculkan karakter masing-masing. Sedikitnya ada tiga daerah di Indonesia yang disinggung oleh Presiden RI ke-7 ini. Bahkan Provinsi Lampung disinggung kedua setelah Kota Ambon, dan diusulkan menjadi kota nanas atau pisang.

"Lampung, kota nanas atau kota pisang karena sangat terkenal sekali pisang dan nanas di Lampung," ujar Jokowi.

Semua simbol-simbol yang ada di sana pisang, nanas. “Pisang atau nanas salah satu saja, jangan pisang sama nanas, bingung nanti diferensiasinya," jelas Jokowi.

Selanjutnya Jokowi menyoroti Ambon. Baginya, Ambon terkenal dengan ikan. Jokowi berangan-angan nantinya ada konferensi terkait ikan setiap tahunnya di Ambon.

"Misalnya Ambon, kekuatannya menurut saya ikan. Kenapa tidak dibuat, direncanakan mulai sekarang seluruh fasilitas yang berkaitan dengan ikan, nggak ada yang di pikiran yang lain Ambon kecuali ikan," kata Jokowi.

Kemudian, Kota Tomohon yang tak luput dari sorotan Jokowi. Ia mengusulkan Tomohon menjadi kota bunga. 

"Tomohon misalnya, menjadi kota bunga, kenapa tidak? Seperti di Keukenhof di Amsterdam, kenapa tidak? Kenapa kita semua kota kita ini hampir mirip-mirip semuanya dengan brand yang mirip-mirip semuanya, berhiber, berseri, pokoknya pakai ber, karena bersih itu depannya diambil ber-nya semuanya, ber apa, ber, ber, ber, ber, ber semuanya," sindir Jokowi.

Presiden Joko Widodo (Jokowi) bicara mengenai potensi sejumlah kota di Indonesia. Potensi tersebut bisa dijadikan acuan untuk pengembangan kota.

Dihadapan wali kota seluruh Indonesia, Jokowi meminta pemerintah daerah memiliki wawasan global dalam memberikan identitas sesuai keunggulan masing – masing daerah. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: