KONI Lampung Siap Evaluasi Menyeluruh Hasil Porwil XI

KONI Lampung Siap Evaluasi Menyeluruh Hasil Porwil XI

EVALUASI PORWIL : Ketua KONI Lampung Amalsyah Tarmizi. -Saskia Siti Salamah-

”Kita masih ada harapan di cabor sepak bola, seandainya lolos di semi final dan masuk final kita bisa berangkat,” ujarnya lagi. 

Jadi pembinaan kedepan untuk atlet yang sudah dinyatakan lolos PON sampai dengan 1 Oktober 2023 sudah melaksanakan TC platform, tapi tidak di konsentrasikan tapi di disentralisasikan di masing-masing cabor. 

”Seperti hapkido latihan di Metro, angkat besi dan berat di Pringsewu.  Cabor selam di Jawa Timur, menembak di Jakarta,” jelasnya. 

Pihaknya berharap dengan jumlah komposisi yang naik sampai 250% lebih bisa mendapatkan hasil lebih maksimal. Termasuk, cabor yang dipertandingkan dalam PON XXI mencapai 65 cabor, dengan medali emas yang diperebutkan mencapai 1.040 emas atau hampir dua kali lipat dibandingkan PON Papua dan PON Jawa Barat. 

”Untuk masuk 10 besar peringkat, lumayan berat karena ada dua tuan rumah yakni Sumut dan Aceh, yang berambisi masuk target 5 dan 6 besar,” tandasnya. 

Bahkan selain saingan seperti Jawa Barat, DKI Jakarta, Jawa timur dan Jawa Tengah. Muncul saingan baru yakni Bali, atletik dikuasai NTB, Papua, Sulawesi Selatan dan Sulawesi Tenggara. 

”Mudah-mudahan jika masyarakat Lampung menginginkan tetap masuk 10 besar. Maka harus bisa mempersembahkan medali emas minimal 35,” jelasnya. 

Pertanyaanya dari cabor mana saja? Ini merupakan tantangan bagi KONI. Dirinya meminta doa seluruh masyarakat Lampung dan insan olahraga.  ”Perjuangan masih panjang mudah-mudahan kedepan kita bisa berjaya dengan catatan bersatu, berprestasi dan olahraga Lampung semakin berjaya,” pungkasnya. (*)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: