23 Guru dan Tenaga Kependidikan Asal Lampung Masuk Seleksi Apresiasi GTK Tingkat Nasional

23 Guru dan Tenaga Kependidikan Asal Lampung Masuk Seleksi Apresiasi GTK Tingkat Nasional

Penganugerahan Apresiasi Guru dan Tenaga Kependidikan Tingkat Provinsi Lampung Tahun 2023-umrotul azizah-

RADARTV - Balai Guru Penggerak Provinsi Lampung melaksanakan apresiasi guru dan tenaga kependidikan tahun 2023 dalam rangka memperingati Hari Guru Nasional Tahun 2023.

Hal ini sejalan dengan Permendikbud ristek Nomor 14 tahun 2022 tentang tugas dan fungsi Balai Guru Penggerak  yaitu melaksanakan pengembangan dan pemberdayaan guru, pendidikan lainnya, tenaga kependidikan, calon kepala sekolah, kepala sekolah, calon pengawas sekolah dan pengawas sekolah.

Apresiasi Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK) merupakan sebuah upaya kemendikbudristek melalui Ditjen GTK untuk memberikan penghargaan kepada GTK dalam mengimplementasikan Kurikulum Merdeka.

Apresiasi diberikan kepada GTK yang melakukan inovasi, berdedikasi, dan menginspirasi. Di samping itu, apresiasi juga diberikan kepada guru yang menjadi idola/panutan/favorit siswa. Tahun ini tema yang diangkat adalah “Ciptakan Pembelajaran Berkualitas melalui Kurikulum Merdeka”.

Dari 115.371 guru dan 27.943 tenaga kependidikan di Provinsi lampung hanya ada 355 orang pendaftar dan hanya hada 205 orang guru dan tenaga kependidikan yang lolos seleksi administrasi. 

Terdapat 22 Kategori guru inovatif dan 8 Kategori guru dedikatif yang dilombakan dan di Provinsi Lampung ada 3 kategori GTK Inovatif yang tidak ada pendaftarnya yaitu GTK Inovatif Pamong Belajar, Penilik, Kepala SLB, dan 4 kategori GTK Dedikatif yang tidak ada pendaftarnya yaitu, Guru TK/Pendidik PAUD, Kepala Sekolah Dikmensus (SMA,SMK, SLB), Pengawas Sekolah Dikdas (TK, SD, SMP) dan, Pengawas Sekolah Dikmensus (SMA, SMK, SLB).

Kepala Balai Guru Penggerak Provinsi Lampung Dra.Suriatanti Supriyadi, M.Si menyampaikan bila tujuan dari Apresiasi GTK 2023 ini adalah Memilih dan menetapkan GTK yang mengimplementasikan Kurikulum Merdeka. 

Selian itu memberikan apresiasi kepada GTK atas praktik baik dalam mengimplementasikan Kurikulum Merdeka, dan memperoleh praktik baik pembelajaran, kepemimpinan pembelajaran, pendampingan, pelaksanaan administrasi sekolah, penatalaksanaan laboratorium, pengelolaan perpustakaan sekolah, pengelolaan satuan PAUD, dan pengimbasan yang mengimplementasikan Kurikulum Merdeka.

“Harapannya kegiatan apresiasi ini dapat diikuti oleh seluruh guru dan tenaga kependidikan di provinsi lampung dan menjadikan sebagai motivasi guru dalam meningkatkan kualitas pembelajaran yang bepusat pada peserta didik” ujar Suriatanti Supriyadi, Selasa, 7 November 2023.

Dirinya pun menyampaikan ucapan selamat kepada ibu guru yang berhasil menjadi peserta terbaik dari masing-masing kategori.

“Selamat kepada yang berhasil menjadi peserta terbaik dan akan diikutkan pada Apresiasi Guru dan Tenaga Kependidikan Tingkat Nasional,” tambah Suriatanti.

Diketahui dari proses seleksi setidaknya terdapat 23 Guru dari berbagai kabupaten/kota di provinsi Lampung yang direkomendasikan untuk ikut dalam ajang Apresiasi GTK Tingkat Nasional. 

Ke 23 GTK itu nantinya akan menjalani seleksi bersama GTK dari Provinsi lainnya se Indonesia.

Berikut 23 Nama Guru yang direkomendasikan dalam ajang Apresiasi GTK Tingkat Nasional:

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: