Curang! Pengumuman PPDB Zonasi SMA-SMK Ditunda

Curang! Pengumuman PPDB Zonasi SMA-SMK Ditunda

BANDARLAMPUNG- DPRD Provinsi Lampung meminta pengumuman hasil Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tingkat SMA-SMK 2023 ditunda. Pasalnya banyak ditemukan indikasi kecurangan dan proses yang tidak sesuai aturan. Hal ini disampaikan Ketua Komisi V DPRD Lampung Yanuar Irawan (22/6). Menurut Yanuar, pihaknya mendapat banyak laporan kecurangan dari calon siswa maupun wali murid, sebelumnya DPRD Lampung telah mengundang lima SMA sebagai sampel untuk melakukan pendalaman terkait proses PPDB. Perwakilan dari tiap sekolah mengakui bahwa titik koordinat zona dapat diatur. Kemudian, sekolah tidak pernah melakukan verfikasi faktual terkait lokasi peserta PPDB. Sekolah mempercayakan dengan berkas administrasi yang dibawa calon siswa. "Kami meminta pengumuman PPBD itu ditunda dulu agar pihak sekolah bisa melakukan verifikasi ulang terhadap adanya kejanggalan seperti aduan yang diterimanya dari masyarakat. Tahun lalu kecurangan PPDB di SMA Negeri Metro,  persoalan PPDB tidak bisa dianggap remeh Karena ini menyangkut masa depan para siswa," ungkap Yanuar Irawan. Menanggapi hal tersebut, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Provinsi Lampung resmi menunda pengumuman hasil Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) SMA 2023 Sekretaris Disdikbud Lampung Tommy Efra Hardanta, mengatakan pihaknya menggelar rapat dengan seluruh kepala sekolah SMA. Disdikbud meminta agar seluruh sekolah melakukan verifikasi ulang data dan berkas peserta PPDB. (more…)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: