PKS, Demokrat dan Ojol Kompak Tolak BBM Naik
BANDARLAMPUNG - Ratusan dirver ojek online (ojol) menggelar aksi demo, protes atas kenaikan harga BBM. Taksi digelar di Lapangan Korpri, Kompleks Kantor Gubernur Provinsi Lampung, Kamis 8 September 2022. Massa menuntut untuk bertemu dan berdialog dengan perwakilan dari DPRD Provinsi Lampung. Anggota DPRD Provinsi Lampung Fraksi Demokrat, Deni Ribowo ikut aksi turun membentangkan poster penolakan kenaikan harga BBM hingga 30%. Tidak hanya Demokrat, Fraksi PKS menemui massa sambil membentangkan poster bertuliskan tolak kenaikan harga BBM!. Deni Ribowo mengatakan, pihaknya tegas menolak kenaikan harga BBM. Selama pemerintahan Presiden Jokowi sudah tujuh kali menaikkan harga BBM. Namun hanya dua kali Jokowi menaikkan gaji PNS, TNI dan Polri yaitu hanya 5%. Kenaikan bahan bakar minyak akan berdampak pada segala sektor dan menyengsarakan rakyat. Fraksi Demokrat menegaskan, sesuai arahan Ketum Agus Harimurti Yudhoyono untuk bergabung bersama masyarakat menolak kenaikan BBM. Senada dengan Demokrat, Ade Utami Ibnu anggota DPRD Provinsi Lampung Fraksi PKS mendesak Presiden RI, Joko Widodo membatalkan kebijakan penetapan kenaikan BBM subsidi dan nonsubsidi. Ojek online menjadi barisan terdepan terdampak dari kenaikan harga BBM. Ade Utami menambahkan, penolakan harus terus digaungkan agar didengar dan tersampaikan ke Presiden Jokowi.(jps/san)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: