asn

Unila Hentikan Penerimaan Mahasiswa Jalur Kemitraan

Unila Hentikan Penerimaan Mahasiswa Jalur Kemitraan

radartvnews.com - Tidak seperti tahun sebelumnya, dalam penerimaan mahasiswa baru tahun 2016 ini universitas lampung ( unila ) tidak menerima mahasiswa melalui jalur afirmasi kemitraan. Hal ini disampaikan humas penerimaan mahasiswa baru universitas lampung muhammad komarudin. Menurutnya ditahun ini memang penerimaan mahasiswa jalur afirmasi dari kabupaten kota ataupun pihak swasta sementara dihentikan. Pasalnya beberapa kebijakan terkait hal tersebut perlu dikaji ulang karena beberapa kebijakan dianggap tidak sesuai. Namun dirinya memastikan untuk penerimaan mahasiswa melalui jalur afirmasi yang merupakan instruksi pusat seperti afirmasi adik papua tetap dibuka dengan jumlah kuota yang belum ditentukan. Komar menjelaskan bahwa tahun ini universitas lampung hanya membuka tiga jalur penerimaan mahasiswa baru yakni snmptn, sbmptn dan jalur mandiri. (lzayrltv)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: