Kedewasaan Berdemokrasi Ala Nirwana
Radartvnews.com– Pasangan bakal calon ketua dan sekretaris PWI Lampung yang mengusung jargon ’’Nirwana’’ (H. Nizwar Ghazali dan H. Elkana Rio Adil), Jumat (8/10) menyambangi Kabupaten Waykanan. Ini wilayah keempat yang disambangi Nizwar Ghazali pasca deklarasi bakal calon ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Lampung setelah Metro, Pesawaran dan Lampung Utara. Rencananya, Senin (11/10), Nirwana akan menyambangi Tulangbawang Barat untuk menggelar silaturahmi dengan pengurus PWI setempat. Juru bicara Tim Pemenangan Hi. Syahroni Yusuf, mengungkapkan kedatangan Nirwana adalah silaturahmi sekaligus sosialisasi. Sebagai organisasi profesi tertua dan terbesar, Nirwana telah memberi bukti kedewasaan berdemokrasi. ’’Cara-cara menjunjung tinggi etika, jauh lebih bermartabat, dan bertanggungjawab untuk memberikan pendidikan berdemokrasi yang baik dan benar kepada anggota, terutama kader-kader muda PWI,’’ jelas Fotografer senior ini. Masih menurut Syahroni, sebagai calon ketua, Nizwar tidak pernah melakukan intervensi ataupun mengarahkan pemegang hak suara agar memilihnya dalam Konferensi Provinsi PWI Lampung Desember mendatang. Sebab, kandidat yang bermunculan adalah senior, sahabat dan rekannya selama 21 tahun menjalani profesi wartawan. Ronnie sapaan akrabnya menambahkan Nirwana aktif menjaring aspirasi anggota. Nirwana membawa semangat, kepengurusan PWI harus kolektif kolegial atau kerja bersama dan bertanggungjawab terhadap bidang dan fungsi yang diamanahkan sehingga keberadaan juga semakin dirasakan bermanfaat oleh anggota dan publik secara luas. ’’Pengurus PWI mendatang benar-benar menjadi representasi daerah dan perusahaan media yang ada di Lampung,’’ katanya. (rls/rie)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: