Arinal Tebar 100.000 Bibit Ikan ke Sungai Way Bawang

Arinal Tebar 100.000 Bibit Ikan ke Sungai Way Bawang

Radartvnews.com- Untuk melestarikan sungai way bawang di Kabupaten Tulang Bawang, Gubernur Lampung Arinal Djunaidi  melepas 100.000 bibit ikan (25/11). Dalam kunjungan kerja  di Kabupaten Tulangbawang, kedatangan Arinal Djuandi disambut hangat masyarakat saat tiba di Menggala. Bibit ikan terdiri dari 30.000 ikan lele, 30.000 nila, 20.000 patin, 10.000 baweng dan 10.000 jelabat. Pelepasan bibit ikan dilakukan di tugu Tanggaraja, Kecamatan Menggala, Tulangbawang. Normalisasi dan restocking ikan hasil kerjasama Pemerintah Provinsi Lampung dengan PT Sienar Tri Tunggal Perkasa dan persaudaraan orang Tulangbawang. Menurut  Arinal dimasa kejayaan sungai Tulangbawang ikan jelabat hasil tangkapan nelayan mencapai 10 kilogram per ekor. Gubernur Lampung akan pertimbangkan dengan membuat perda di masing-masing kabupaten/kota antara lain dengan hukuman yang setimpal, agar ekosistem sungai tetap terjaga.(tim)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: