Tak Jera, Manusia Gerobak Tetap ke Jalan
Radartvnews.com- Sejak tiga hari terakhir Pemerintah Kota Bandar Lampung merazia dan mengamankan manusia grobak yang berkeliar di tengah kota. Namun, sayang tak adanya sangsi tegas membuat manusia grobak kembali turun kejalan.
Suhardi Syamsi Kaban Pol PP Bandar Lampung menjelaskan, Pemerintah Kota Bandar Lampung menertibkan manusia grobak yang kerap mangkal di sejumlah jalan di Kota Bandar Lampung.
Meski sering dilakukan pengaman dan pembinaan, tak membuat jera manusia grobak, padahal jelas yang mereka lakukan telah melanggar perda nomor 3 tahun 2010 pasal 13 dan pasal 16 tentang larangan mayarakat mengemis atau meminta minta di jalan atau tempat umum.
“Mengemis meminta dijalan dan ditempat umum harus ditertibkan, ini juga sebagai imbauan mengajak warga agar tetap di rumah,” jelas Suhardi Syamsi.
Suparjo salah satu manusi grobak memprotes penangkapan dan meminta kebijakan serta solusi bagi mereka.”Kami dibilang ganggu jalan, nah saya ini kalau gak dijalan gak makan jangan main tangkap tapi kasih solusi,” kata Suparjo.
Setelah didata dan diberikan pembinaan manusia grobak ini di perbolehkan untuk pulang.(sah/san)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: