Dinkes Isolasi 4 Orang Positif Corona, 3 Pasien Lainya Membaik
Radartvnews.com- Dinas Kesehatan Provinsi Lampung akhirnya mengambil kebijakan untuk melakukan isolasi di rumah sakit bagi empat orang yang dinyatakan positif corona pada senin kemarin (30/3).
Semula keempat orang tersebut dalam keadaan sehat dan tak memiliki gejala apapun, dengan kondisi itu keempatnya cukup melakukan isolasi mandiri dirumah. Namun lantaran banyak masyarakat yang khawatir dan resah tertular dari keempatnya maka diputuskan untuk di isolasi di rumah sakit.
Kepala Dinas Kesehatan Lampung Reihana mengatakan, keempatnya akan diisolasi di Rumah Sakit Bandar Negara Husada dan akan diberikan pelayanan yang maksimal. Reihana juga menjelaskan bahwa keempatnya sebenarnya tak perlu dirujuk ke rumah sakit, tetapi karena masyarakat khawatir akan menularkan ke keluarga dan kerabat maka diputuskan untuk di isolasi di rumah sakit.
“Karena masyarakat khawatir akan menularkan ke keluarga dan kerabat maka diputuskan untuk di isolasi di rumah sakit,” jelasnya.
Dinas Kesehatan Lampung juga menyatakan bahwa kondisi tiga pasien positif corona yakni pasien 01, 03 dan 04 kini berangsur membaik. Bahkan pasien 01 dan 03 kini tengah menunggu hasil lab kedua jika hasilnya negatif maka pasien 01 dan 03 dinyatakan sembuh dan bisa pulang ke rumah.(lih/san)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: