radartvnews.com- Lampung merupakan lokasi investasi menggiurkan. Banyak sektor ekonomi dan industri yang berpotensi untuk pengembangan. Sebagai mitra pemerintah, Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Lampung terus memacu anggotanya untuk memberi kontribusi nyata pembangunan. Dari semangat kemitraan inilah Kadin Lampung didaulat menjadi tuan rumah Rapat Pimpinan Wilayah (Rapimwil) Kadin Indonesia Wilayah Barat 2018. Ketua Umum Kadin Lampung Dr. Muhammad Kadafi, S.H., M.H., mengatakan Rapimwil ini berlangsung pada 13-14 Mei mendatang di Hotel Novotel. Selain sebagai wadah komunikasi anggota, Rapimwil menjadi momentum partisipasi Kadin dalam pembangunan. ’’Rapimwil digelar dalam rangka pemberdayaan daerah dan meningkatkan partisipasi Pengurus Kadin Indonesia ke daerah, Kadin Indonesia bersama Kadin Provinsi Lampung akan menyelenggarakan Rapat Pimpinan Wilayah (Rapimwil) Kadin Indonesia Wilayah Barat, Tengah dan Timur,’’ kata Kadafi sapaan akrabnya. Pria yang juga Rektor Universitas Malahayati Bandarlampung ini menambahkan setiap agenda Rapimwil nanti akan membahas beberapa agenda yang meliputi beberapa sektor/sub-sektor penting yang berkaitan dengan pemberdayaan ekonomi daerah. Masih menurut Kadafi, target peserta Rapimwil kurang lebih 200 orang yang terdiri dari pengurus Harian Kadin Indonesia dan Badan/Lembaga (40 orang), pengurus bidang Korwil (10), pengurus bidang OKP Kadin Indonesia (10), anggota pengurus Kadin Indonesia (25), pengurus Kadin provinsi/wilayah (40), pengurus Kadin Kabupaten/Kota (25), Asosiasi/Himpunan (25), dan tamu undangan 25 orang. Rapimwil menghadirkan tiga Menteri terkait dengan sektor/sub sektor yang menjadi agenda. Yakni, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono, Menteri Pertanian Amran Sulaiman serta Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Ignasius Jonan. Penyelenggaraan Rakonwil dilakukan secara serentak oleh Kadin Provinsi yang menjadi tempat penyelenggaraan di daerah dan dukungan administratif dan substantive Kadin Indonesia. Rapimwil akan dibuka langsung Ketua Umum Kadin Indonesia Rosan Perkasa Roeslani. Hasil dari Rapimwil ini menjadi pegangan dan rekomendasi percepatan pembangunan daerah yang sejalan perkembangan ekonomi daerah. Tentunya, perlu jalinan kerjasama yang kondusif sehingga arah pembangunan dan kebijakan yang diarahkan ke pemda sehingga bisa terlaksana dengan optimal. *(Tim)
Kadin Lampung Tuan Rumah Rapimwil
Kamis 03-05-2018,06:55 WIB
Editor : admin
Kategori :