PT Pertamina Lampung menambah pasokan elpiji 3 kilogram pada hari raya natal dan tahun baru. Penambahan berkisar 3 - 4 % dari total penyaluran gas melon tersebut setiap bulannya. Sales Eksekutive Elpiji Lampung Widhi Triadhi Hidayat mengatakan, bahwa pasokan elpiji 3 kilogram akan ditambah 3 % dari keseluruhan pengiriman perwilayah setiap bulannya. Pasokan elpiji 3 kilogram untuk Lampung secara keseluruhan mencapai 176.666 tabung dan akan disebar ke 110 agen. “ Khusus wilayah bandarlampung elpiji 3kilogram yang disalurkan sebesar 35ribu tabung dan akan disalurkan ke 25 agen dan 527 pangkalan,” kata Widhi. Bulan desemberini pihaknya juga melakukan pembatasan penyaluran elpiji disetiap pangkalan, Ini dilakukan sebagai salah satu upaya agar penyaluran elpiji disejumlah daerah dilampung khususnya daerah yang sulit dijangkau merata sehingga tidak terjadi kelangkaan. Pihaknya berharap dengan sistem baru tersebut, penyaluran elpiji 3kilogram bagi masyarakat miskin dapat berjalan lancar dan dihimbau agar pelaku usaha tidak mengambil hak masyarakat tidak mampu dalam penggunaan gas elpiji 3kilogram.(liz/san)
Elpiji Akhir Tahun Terancam Langka
Jumat 22-12-2017,20:16 WIB
Editor : redaksirltv
Kategori :