RADARTV - Harga ikan stabil, namun pedagang keluhkan sepi pembeli di pasar ikan gudang lelang, pada Rabu (01/11/2023).
Adapun jenis ikan yang masih tergolong harga stabil adalah ikan bawal laut Rp 50 Ribu/kg, ikan gembung Rp 60 Ribu/kg.
Hal ini diungkapkan oleh Rini pedagang ikan segar. "Harganya masih normal-normal aja, bawal laut sama gembung ya masih biasanya 50 sampai 60 Ribu/kg," ujar Rini saat ditemui di Pasar Gudang Lelang, Teluk Betung, Rabu (01/11/23).
Rini mengaku meski stabil namun kondisi pembeli yang datang untuk berbelanja ikan laut di pasar gudang lelang sepi pembeli.
“Ya masih sepi pembeli sekarang ini, padahal harga ikan normal-normal saja.” tambahnya
Sementara itu, Casinah pedagang lainnya mengatakan jenis ikan yang tergolong dalam harga mahal yakni ikan kerapu dan ikan bawal putih. Jenis ikan ini sampai tembus di harga 100 Ribu/kg.
"Ikan kerapu sama bawal putih yang mahal, bisa sampai 100 Ribu/kg," ungkap Casinah.
Walaupun harga ikan masih tergolong stabil, namun penjual masih merasakan sepi pembeli.
Penjual ikan mengharapkan pasar gudang lelang kembali ramai seperti sebelumnya.
"Harapannya, ya maunya pasar ini rame lagi setiap hari. Harga juga masih normal. Disini rame cuma hari sabtu-minggu sekarang," pungkas Casinah.
Diketahui harga beli ikan di nelayan juga saat ini sangat bergantung pada persediaan ikan nelayan. "Kalau ikan banyak maka harga ikan juga stabil,"lanjut Casinah.
Sementara persediaan ikan pada nelayan menurut Casinah sangat bergantung pada cuaca."Cuaca membaik, pembeli sepi sekali. Situasi kapal nelayan. Kapal tidak masuk, berarti tidak ada ikan,"terangnya. (*)