Raih 1 Medali Emas dan 3 Perak, 4 Petinju Lampung Lolos PON 2024

Selasa 31-10-2023,09:21 WIB
Reporter : Leo Dampiari
Editor : Hendarto Setiawan

RADARTV – Kontingen tinju Provinsi Lampung menorehkan prestasi nasional membanggakan. Para petinju mampu bicara banyak dalam even Kualifikasi PON cabang olahraga Tinju Amatir Indonesia, di GOR Flobamora Oepoi, Kota Kupang, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) 22 - 30 Oktober 2023. 

Empat petinju berhak naik podium dan menerima medali. Nabila, Rusdianto, Erni Amalia dan Ferdinan Kase berhasil meraih 1 emas dan 3 perak. Dalam even ini, Pengda Persatuan Tinju Amatir Nasional (Pertina) Lampung mengirimkan tujuh orang petinjunya.    

Prestasi ini sekaligus mengantarkan mereka berhak atas tiket tiket lolos Pekan Olahraga Nasional (PON) di Aceh dan Sumatra Utara (Sumut) Tahun 2024. Saat PON Papua, Lampung hanya mampu meloloskan tiga petinju saja. Artinya ada kemajuan dengan menambah satu petinju lagi di PON tahun depan. 

Kejuaraan tinju nasional sekaligus pra PON ini terbilang sangat berat dan menjadi gambaran peta kekuatan Pekan Olahraga Nasional. Total ada 30 provinsi mengirimkan fighter- fighternya.     

Medali emas pertama diraih petinju wanita yakni Nabila Maharani. Di babak final, petinju yang turun di kelas 54 - 57 kilogram ini tampil sangat meyakinkan. Mental Nabila sangat baik dan tak goyah saat melawan Bekiti Boleng. 

Meski tampil menghadapi petinju tuan rumah dengan dukungan sangat banyak. Nabila mampu mengontrol jalannya pertandingan. Melalui pukulan andalannya, jab dan kombinasi straight dan upper cut. Nabila menang angka mutlak 5 - 0. 

Di pertandingan grand final lainnya di kelas 75 – 80 kilogram putra, Rusdianto Suku terpaksa kalah dan menjadi runner up. Dia hanya berhak meraih medali perak. 

Pun begitu dengan Erni Amalia yang berlaga di kelas 50-53 kilogram wanita dan Ferdinan Kasekase turun di kelas 48-51 kilogram, juga hanya mendapatkan medali perak setelah kalah di partai puncak. 

Ketua Pengda Persatuan Tinju Amatir Nasional (Pertina) Lampung Heris Meyuzep menyatakan sangat puas dengan hasil yang ditorekan petinju asal Lampung, karena menunjukan grafik prestasi yang meningkat.

Targetkan 4 Emas PON 2024 

Kerjunas Tinju NTT dan ajang seleksi PON 2024 ini diikuti 30 provinsi di Indonesia, berlangsung sangat keras dan ketat. Setiap daerah menurunkan petinju – petinju terbaiknya. 

”Pertandingan mulai babak awal hingga grand final berlangsung sangat keras,” ujarnya.

Menurut Heris, kualitas para petinju Lampung di tingkat nasional sudah sangat mumpuni dan tangguh. Kendati bergitu, Pertina Lampung tetap mengevaluasi proses pembinaan dan menyiapkan atlet sebaik mungkin untuk menghadapi PON 2024. 

”Kita sudah bisa lihat peta tinju nasional. Dari sana kita evaluasi dan dijadikan bahan untuk pembinaan lebih baik lagi. Untuk PON 2024 mendatang, kami menargetkan empat medali emas,” tandasnya. 

Pihaknya juga meminta doa dan dokungan masyarakat serta KONI Lampung agar program pembinaan petunju dapat lebih maksimal lagi. (*) 

Kategori :