Bawaslu Awasi Ketat Syarat Balon DPD

Senin 12-12-2022,21:45 WIB
Reporter : redaksirltv
Editor : redaksirltv

BANDARLAMPUNG-Badan Pengawas Pemilu Lampung segera  membentuk tim untuk melakukan pengawasan melekat proses pendaftaran bakal calon anggota DPD asal Lampung.  Bawaslu berada di kantor KPU Lampung pada masa penyerahan syarat dukungan. Anggota Bawaslu Lampung divisi penyelesaian sengketa,  Hermansyah mengatakan,  tanggal 16–29 Desember 2022 penyerahan syarat dukungan ke KPU provinsi. Tim Bawaslu  akan mengawasi kecocokan administrasi,  dukungan dan sebagainya,  untuk memastikan sesuai dengan Peraturan Komisi Pemilihan Umum (PKPU) dan undang-undang berlaku. Dukungan yang tidak memenuhi syarat,  seperti tergabung anggota partai politik,  dukungan TNI/Polri, ASN , pendamping Program Keluarga Harapan (PKH),  Kepala Desa,  dan lainnya tidak bisa memberikan dukungan . Pengawasan terkait kegandaan dukungan,  sesuai dengan PKPU 9 tahun 2022 dengan sanksi satu per 50 dukungan dihapuskan.  Jika temuan ganda belum diberi sanksi hanya dimasukkan kategori TMS.  Namun pada verifikasi administrasi kedua, ada kegandaan terdeteksi  akan disanksi. KPU Lampung telah memberikan sosialisasi persyaratan minimal dukungan dan proses pendaftaran serta tahapan   bagi para calon anggota DPD asal Lampung  yang akan mendaftar.(jps/san)

Tags :
Kategori :

Terkait