Program Inovatif: Pemeriksaan Kesehatan Gratis sebagai Hadiah Ulang Tahun untuk Seluruh Warga Indonesia 2025

Program Inovatif: Pemeriksaan Kesehatan Gratis sebagai Hadiah Ulang Tahun untuk Seluruh Warga Indonesia 2025

cek kesehatan gratis setiap hari ulang tahun mulai 2025-Pinterest.com-

RADARTVNEWS.COM - Mulai tahun 2025, pemerintah Indonesia akan menghadirkan terobosan baru dalam layanan kesehatan preventif melalui program pemeriksaan kesehatan gratis bagi seluruh warga negara.

Program inovatif yang diumumkan oleh Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin ini akan memberikan medical check up gratis sebagai hadiah ulang tahun kepada setiap warga Indonesia.

Visi dan Implementasi Program

Program ini dirancang sebagai bagian dari upaya pemerintah dalam meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat melalui deteksi dini dan pencegahan penyakit

Menkes Budi Gunadi Sadikin, menegaskan bahwa inisiatif ini merupakan salah satu dari tiga program kesehatan utama yang akan direalisasikan dalam setahun ke depan.

"Pas mereka ulang tahun, mereka akan ingat bahwa ini waktunya periksa kesehatan," ujar Menkes dalam pernyataan resminya (01/11/2024).

Sistem Pemeriksaan Berbasis Usia

Program ini menerapkan pendekatan yang disesuaikan dengan kebutuhan setiap kelompok usia:

1. Skrining Balita: Fokus pada deteksi penyakit bawaan lahir seperti hipotiroid kongenital, bila terdeteksi sejak dini dapat diobati untuk mencegah komplikasi yang lebih serius. 

2. Skrining Remaja: Mencakup pemeriksaan obesitas, diabetes, dan kesehatan gigi. Yang bertujuan untuk nebdeteksi masalah Kesehatan yang sering muncul pada usai anak hingga remaja.

3. Skrining Dewasa: Meliputi deteksi dini berbagai jenis kanker, termasuk kanker payudara dan serviks yang banyak terjadi pada Wanita dan kanker prostat pada pria.

4. Skrining Lansia: Konsentrasi pada penyakit degeneratif seperti Alzheimer, osteoporosis dan penyakit Kesehatan yang terkait dengan penuaan.

Kemudahan Akses Layanan

Berdasarkan informasi dari situs kemkes.go.id, proses mengakses layanan ini dibuat sesederhana mungkin. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: