asn

Mau Mudik atau Wisata Ke Krui dan Bengkulu Coba Naik Pesawat, Lebih Cepat dan Lebih Murah Cuma 2 Ratus Ribuan

Mau Mudik atau Wisata Ke Krui dan Bengkulu Coba Naik Pesawat, Lebih Cepat dan Lebih Murah Cuma 2 Ratus Ribuan

FOTO ILUSTRASI : Pesawat Susi Air mengangkasa. -radar tv-

RADARTV – Bagi kamu masyarakat Lampung khususnya yang memiliki kampung di Krui, Kabupaten Pesisir Barat atau di Bengkulu. Mulai Lebaran tahun 2024, bisa mudik menggunakan pesawat terbang. 

Saat ini, sudah ada rute penerbangan dari Bandara Radin Inten II (Branti) Lampung Selatan (TKG) menuju Bandara Muhammad Taufiq Kiemas (MTK) di Pesisir Barat.

Jadwal penerbangan sudah ditetapkan setiap hari Rabu dan Sabtu. Secara regular, jalur ini memang membidik turis asing yang memang diakui sangat banyak mengunjungi Krui untuk wisata surving. 

Selain itu, rute ini ditujukan untuk pengusaha, calon investor, pejabat dan warga yang menghendaki perjalanan singkat nan hemat. 

Sejumlah keuntungan jikalau kamu memilih moda  transportasi penerbangan ini ada dua. Pertama efesien atau ongkos lebih murah jika dibandingkan mobil travel. 

Kedua, efesien karena waktu tempuh lebih singkat hanya sekitar 30 menit. Coba bayangkan jika harus naik travel waktu tempuh mencapai 6 – 8 jam. 

Kemudian kentungan lain selain waktu singkat, tentunya energi yang harus dikeluarkan lebih sedikit. Menjadi penumpang selama 6 – 8 jam dipastikan membuat badan lebih capek dan pegal.

Saat ini, maskapai penerbangan Susi Air sudah melayani jalur perintis. Bahkan, Kementerian Perhubungan, Direktorat Jenderal perhubungan Udara, Satuan Pelayanan Bandar Udara (Bandara) Muhammad Taufiq Kiemas, telah merilis harga tiket penerbangan Susi Air di bandara yang berada di Kabupaten Pesisir Barat dengan tujuan Bandar Lampung dan Kota Bengkulu.

Kasatpel Bandara MTK Muhammad Subandi., mengatakan setelah merilis jadwal penerbangan yang berlangsung dua kali dalam sepekan yakni pada hari Rabu dan Sabtu, kini harga tiket penerbangannya juga sudah diketahui.

”Kita sudah merilis harga tiket pesawat Maskapai Susi Air dengan Tujuan Bengkulu – Krui - Bandar Lampung begitu juga sebaliknya, harga tiket penerbangan itu cukup terjangkau,” kata dia.

Penerbangan Susi Air itu berangkat dari Bandara Fatmawati Soekarno Kota Bengkulu menuju Bandara Muhammad Taufiq Kiemas pukul 9.20 Wib dan tiba pukul 10.15 Wib dengan harga tiket Rp404.600,-.

Kemudian berangkat dari Bandara Muhammad Taufiq Kiemas menuju Bandara Radin Inten II pukul 10.20 Wib tiba pukul 10.55 Wib dengan harga tiket Rp179.840,-.

Kemudian di hari yang sama, pesawat berangkat dari Bandara Radin Inten II menuju Bandara Muhammad Taufiq Kiemas pukul 11.25 Wib tiba pukul 12.00 Wib dengan harga tiket Rp236.990,- kemudian dari Bandara Muhammad Taufiq Kiemas menuju Bandara Fatmawati Soekarno pukul 12.10 Wib tiba pukul 13.00 Wib dengan harga tiket Rp353.000,- jelasnya.

Penerbangan perdana akan berlangsung pada Rabu 13 Maret mendatang dengan rute dan jadwal yang telah ditetapkan, jadwal penerbangan itu berlaku untuk hari Rabu dan Sabtu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: