TIKTOK CAPRES

TIKTOK CAPRES

TERTINGGI-jto-

Oleh: Joko Intarto 

---

TikTok menjadi platform video sosial baru yang diandalkan Anies Baswedan untuk menyapa pemilih pemula. Seperti apa gambaran acaranya? 

---

MALAM ini Anies Baswedan kembali menyapa netizen melalui platform TikTok. Capres nomor urut 01 itu menyelenggarakan siaran langsung selama satu jam. 

Sepanjang pemantauan saya, jumlah penonton pada pukul 20:00 - 20:45 berfluktiasi, antara 110 ribu - 120 ribu orang. Pada akhir siaran, jumlah penonton tercatat 900 ribuan.

Walau lumayan besar, tetapi belum melampaui live sebelumnya yang mencapai 400 ribu - 450 ribuan penonton live. Berarti total penonton akhir bisa jutaan orang. 

Berbeda dengan gaya dan materi kampanye yang biasa dibawakan, dalam live TikTok, Anies seperti memindahkan acara Desak Anies ke platform video sosial. 

Anies yang mengoperatori sendiri memilih penanya secara random dari chat yang dikirim netizen. 

Tema yang dibahas pun lebih santai. 

Memang ada pertanyaan netizen terkait visi, misi dan program kerja pasangan Amin. Tapi tidak terlalu banyak. Anies juga menjawab tidak terlalu dalam. Mungkin menyesuaikan usia netizen yang umumnya remaja.

Anies justru memilih pertanyaan unik dari netizen yang umumnya anak-anak generasi Z itu. Misalnya, berapa jumlah kucing di rumah Anies? Benarkah ada kucing yang kakinya hanya 3? Benarkah Anies punya kucing yang pinter memijat?

Diakui Anies, bahwa ia baru bisa mengagendakan acara live di TikTok lagi malam ini, atau 12 hari menjelang hari pemungutan suara. Padahal, di platform digital inilah generasi Z berkumpul.

Anies kemudian mengajak generasi Z untuk membangun dialog melalui TikTok pada sisa waktu yang ada hingga saat coblosan tiba.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: