Ketersediaan Bbm, Pertamina Lampung Siapkan BBM Untuk Akhir Tahun

Ketersediaan Bbm, Pertamina Lampung Siapkan BBM Untuk Akhir Tahun

radartvnews.com – Pertamina wilayah Lampung mulai mempersiapkan kebutuhan bahan bakar minyak, Bbm untuk akhir tahun, khususnya menghadapi natal dan tahun baru 2017. Sales Bbm Pertamina Lampung, Sindhu Priyo mengatakan bahwa stok Bbm untuk natal dan tahun baru sudah dipersiapkan sejak awal bulan Desember. Sindhu menjelaskan jika kenaikan konsumsi Bbm pada akhir tahun ini tidak akan sebanyak pada saat lebaran. Sesuai tren dari tahun ke tahun, peningkatan konsumsi bbm pada akhir tahun sekitar 3-5%, sedangkan saat lebaran bisa sampai 30-40%. Menurutnya, peningkatan konsumsi bbm ini terutama pada jenis Premium, Pertamax, dan Pertalite. Sementara khusus untuk bbm jenis solar biasanya justru akan menurun karena akan ada pembatasan pada mobil angkutan. Sindhu menambahkan untuk bbm yang Didistribusikan jenis pertamax sebanyak 2000 kilo liter perhari, premium sebanyak 1.400-2.200 kilo liter perhari, pertalite 800-1.100 kilo liter perhari, dan solar sebanyak 1.400-1.600 kilo liter perhari. (Liz/ayu/jef)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: