asn

122 Guru di Kota Metro Reaktif Covid-19

122 Guru di Kota Metro Reaktif Covid-19

Radartvnews.com- 122 guru dan tenaga pendidik di Kota Metro reaktif covid-19 setelah jalani rapid test yang digelar pemerintah setempat (23/12). Ratusan tenaga pengajar selanjutnya melakukan isolasi mandiri sebelum menjalani rapid test ulang. Sebelumnya, Pemerintah Kota Metro menggelar rapid test kepada 2.500 guru dan tenaga pendidik jelang persiapan Kegiatan Belajar Mengajat (KBM)  tatap muka Januari 2021. Kadis Pendidikan Kota Metro Ria Andarimenjelaskan, dari tes cepat Covid-19 yang telah berlangsung selama 3 hari, sedikitnya terdapat 122 guru dan tenaga pendidik yang reaktif covid 19. Tenaga pengajar tersebut dianjurkan menjalani isolasi mandiri selama 14 hari sebelum menjalani rapid test ulang. “Ada beberapa yang reaktif bisa jadi lelah, sudah kita anjurkan untuk melakukan isolasi mandiri,” jelasnya. Pemerintah terus melakukan evaluasi dan menyiapkan sejumlah skema menghadapi KBM tatap muka. Dinas Pendidikan  Kota Metro berkoordinasi dengan tim gugus tugas percepatan penanganan Covid-19 terkait berbagai kemungkinan dengan melihat perkembangan Covid-19 di Kota Metro.(yok/san)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: