Pemprov Lampung Harapkan Pemenang Muli Mekhanai Memiliki Daya Saing Dalam Mempromosikan Destinasi Wisata Di Ti

Jumat 12-08-2016,14:16 WIB
Reporter : admin
Editor : admin

radartvnews.com - Muli Mekhanai dinilai sebagai salah satu aset Provinsi Lampung untuk mendukung dan mempromosikan Provinsi Lampung sebagai salah satu Destinasi Wisata Unggulan. Hal tersebut karena muli mekhanai sebagai Duta Wisata yang memiliki daya saing. Oleh karena itu proses seleksi dan penilaian Muli Mekhanai harus berdasarkan kemampuan individu dan kualitas secara keseluruhan. Demikian disampaikan Gubernur Lampung melalui Asisten Bidang Kesra Ellya Muchtar, Jumat malam (12/8/2016) pada Grand Final Pemilihan Muli Mekhanai Provinsi Lampung Tahun 2016. Acara tersebut dijelaskan Karo Humas dan Protokol Bayana, dihadiri pula Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Lampung Yustin Ridho Ficardo, Anggota FORKOPIMDA, Bupati/Walikota Se-Provinsi Lampung dan Pejabat Eselon II di lingkungan Pemerintah Provinsi Lampung. Diungkapkan Asisten, malam ini penentuan pemenang dalam kompetisi dan karenanya, Gubernur mengucapkan selamat berkompetisi kepada seluruh peserta yang mewakili Kabupaten/ Kota. " Pesan Gubernur, agar event ini dapat dimanfaatkan secara maksimal untuk membuktikan kemampuan terbaik kalian. Sehingga nantinya benar-benar akan menjadi Duta-Duta pariwisata yang profesional dan dapat dibanggakan oleh seluruh masyarakat Provinsi Lampung," ujar Asisten.

Tags :
Kategori :

Terkait