JAKARTA : Sebanyak 10 Penjabat (Pj) Gubernur sudah ditunjuk dan ditetapkan oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi). Pengesahan dan pelantikan 10 Pj Gubernur pengganti kepala daerah yang purna tugas akan dilakukan hari ini Selasa 5 September 2023, di Jakarta. Koordinator Humas Setjen Kemenkumham Tubagus Erif Faturahman mengatakan, pelantikan dijadwalkan jam 08.00 WIB di Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri). Mendagri Tito Karnavian akan melantik langsung Pj Gubernur tersebut. "Rencananya sesuai agenda pelantikan dilakukan hari Selasa sekitar jam 08.00 WIB di Kemendagri.," ujar Tubagus Erif Faturahman kepada wartawan.
9 Penjabat Gubernur Dilantik, Tidak Ada Nama Pengganti Gubernur Lampung Menjabat
Selasa 05-09-2023,06:50 WIB
Editor : redaksirltv
Kategori :