Angkutan Libur Tahun Baru 2017 5 Hingga10 Persen Bis Angkutan di Terminal Rajabasa Tak Layak Jalan

Sabtu 31-12-2016,07:53 WIB
Reporter : redaksirltv
Editor : redaksirltv

radartvnews.com – Demi keamanan dan kenyamanan para penumpang yang hendak berlibur menggunakan angkutan bis. pihak pengelola Terminal Rajabasa terus melakukan pengecekan kelayakan bis, baik yang dapat beroperasi dan tidak layak untuk beroperasi. Dari data pengecekan ini, sebanyak 5 hingga 10 persen angkutan bis di terminal raja basa tidak layak jalan. hal ini disampaikan langsung, kepala terminal raja basa. Antoni makki. Antoni menambahkan bahwa. pengecekan yang dilakukan pihaknya saat ini, bertujuan untuk keselamatan para penumpang. hal yang perlu diperhatikan selama pengecekan yakni, kelengkapan administrasi surat menyurat, pengecek fisik kendaraan seperti roda ban, dan jendela bis. Selain itu, dari hasil pengecekan bis yang tak layak jalan, lebih dominan adminstrasi surat menyurat tidak lengkap, dan kondisi fisik bis tidak memungkinkan, atau tidak baik. (Ayu/Liz/Jef)

Tags :
Kategori :

Terkait