Radartvnews.com- Satu hari pasca ditetapkan sebagai daerah berstatus zona merah, Kota Bandar Lampung kembali terdapat penambahan dua kasus positif baru. Hingga rabu per 29 april 2020 kasus positif corona di Bandar Lampung berjumlah 25 kasus. Sedangkan secara keseluruhan jumlah kasus positif di Lampung berjumlah 46 kasus.
Dari jumlah tersebut, hari rabu ini terdapat penambahan satu orang yang sembuh sehingga total kasus sembuh berjumlah 11 orang, sedangkan 30 orang masih dirawat dan lima meninggal dunia.
Sementara jumlah kasus pasien dalam pengawasan (PDP) berjumlah 73 orang, masih dirawat 19 orang, sembuh 41 orang dan meninggal 13 orang. Sedangkan data kasus orang dalam pemantauan ( ODP ) berjumlah 3.275 orang, 587 orang masih dipantau dan 2.687 orang telah selesai dipantau serta satu orang meninggal dunia.(lih/san)